Instagram Posts

Wednesday, October 18, 2017

[BLOG TOUR] Out of Love by Adelia Azfar


[GREETINGS]
Hai semuanya!

Aku kembali hari ini masih dalam rangkaian blog tour untuk buku Out of Love karya Adelia Azfar yang diterbitkan oleh Twigora.

Seperti yang sudah aku jelaskan di posting kemarin bahwa sebenarnya posting ini seharusnya mengawali blog tour di blog-ku, tapi karena aku telat submit pertanyaan, maka kupindahkan ke hari kedua. Better late than never (membela diri sendiri!).

Sebelum aku sharing hasil wawancaraku dengan sang penulis, Adelia Azfar,  berikut profil singkatnya.

Adelia Azfar, seorang pemimpi yang mencoba bersikap realistis. Kerapkali kehilangan tujuan, tapi berusaha keras meluruskan pikiran. Baru-baru ini, Adelia memiliki musuk baru, yaitu sepi dan kesendirian. Dia adalah penyuka hujan yang tidak mau kebasahan. Juga pecinta kenangan, baik yang menyedihkan atau menyenangkan. Menurutnya, hidup itu harus seimbang.
Out of Love adalah novel kedua belasnya.
Adelia dapat dihubungi:
Instagram: Adelia Azfar
Email: adelia.azfar@yahoo.com

[INTERVIEW]
Mengingat buku ini sangat menyenangkan untuk dinikmati, maka pertanyaanku lebih mengarah pada proses kreatifnya.

Q: Boleh di-sharing nggak, Kak, ide ceritanya dapat dari mana? Apakah pengalaman diri sendirim teman, atau pure imajinasi?
A: Untuk ide cerita, ini pure imajinasi. Kayaknya aku nggak pernah nulis cerita berdasarkan kisah nyata seseorang. Merasa agak terkekang gitu nulisnya. Kalo based on imagination, bisa lebih leluasa ngembangin cerita ;)

Q: Mengapa Kakak mengangkat tema ini sebagai topik utama buku Out of Love?
A: Sebenernya nggak ada alasan khusus. Mungkin karena saat itu naskah ini diperuntukkan untuk naskah lomba, jadi aku mau Out of Love beda dari novel-novelku sebelumnya yang cenderung bergenre remaja dan Korea.

Q: Berapa lama naskah ini selesai, dan banyak nggak sih yang di-edit dari draft awal sampai jadi buku ini? Kalau ada, bagian-bagian seperti apa yang biasanya di-edit?
A: Waktu penulisan kurang lebih 3-4 bulan kalo nggak salah. Seingatku nggak terlalu banyak yang diubah. Bagian yang di-edit adalah bagian yang agak sinetron dan drama, hehe. Jadi diubah lebih realistis aja.

Q: Untuk membangun karakter yang kuat dan detail, dari mana Kakak bisa mendapat gambarannya?
A: Hmmm... aku suka mempelajari karakter dari orang-orang sekitarku, sih. Dibantu juga dengan menonton film atau drama Korea. Selain itu, aku juga suka baca novel.

Q: Apakah Kakak menggunakan artis atau tokoh-tokoh real sebagai gambaran para tokoh di cerita ini?
A: Enggak. Aku lebih seneng kalo tokoh-tokohku bukan orang-orang di dunia nyata. Jadi aku lebih bebas mengembangkan karakter mereka.

Whoa! Mantap banget nih, jawaban dari Kak Adelia Azfar! Bikin pengen ngobrol panjang jadinya. Pantas aja ceritanya mengalir dan terasa sangat dekat denganku. Ternyata hobinya mirip-mirip sedikit, yaitu drama Korea dan baca novel!

Terima kasih Kak Adel untuk jawabannya. Dan, pastinya, terima kasih juga untuk Twigora yang sudah memberikan aku kesempatan tanya-tanya langsung dengan Kak Adel. Sukses terus untuk kalian!

[CLOSING]
Eits, jangan bubar dulu, masih ada satu hari lagi blog tour di sini. Nantikan besok dengan kejutan yang menyenangkan ya!

2 comments:

  1. Setuju tuh! Biarkan pembaca menciptakan sendiri gambaran tokohnya...kesan pribadiku sih, kadang kurang sesuai imajinasiku sendiri gitu kalau ditunjukkan gambaran sosoknya pakai artis. Jadi kebayang karakter yang pernah dimainkan dan kadang gak sesuai sama karakter di novelnya...hehehe

    ReplyDelete
  2. Setuju sama jawaban2nya hehe apalagi yang tentang ide karna kadang kalo dari real kita jadi gak terlalu bisa mengembangkan imajinasi kita dan terlalu monoton dalam pemikiran kita dan juga setuju sama gambaran tokoh - tokohnya karna kadang cerita2 yang ada gambaran artisnya itu kadang malah ngebuat kita (para pembaca) jadi kurang ada feel sama cerita tersebut jadi kalo mau ngebayangin sosok tokoh itu juga udah susah karna udah dikasih tau duluan gambaran tokoh tersebut apalagi kalo artisnya yang ga terlalu kita suka beh jadinya males banget buat buka ceritanya. jadi curhat nih hehe

    ReplyDelete